Kang Jimat Mapay Lembur di Kelurahan Cigadung, Disambut Hangat oleh Warga

Subang, tiradar.id – Calon Bupati Subang nomor urut 1, Ruhimat, yang akrab disapa Kang Jimat, melaksanakan kegiatan Mapay Lembur Neang Pangaweruh (MALURUH) di Kelurahan Cigadung, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang, Jawa Barat, pada Selasa (15/10/2024). Dalam kegiatan tersebut, Kang Jimat bersama timnya berjalan kaki menyusuri gang-gang untuk menyapa dan berinteraksi langsung dengan masyarakat.

Antusiasme masyarakat terlihat sangat tinggi saat menyambut Kang Jimat. Warga merasa senang dapat bertemu dengan mantan Bupati Subang periode 2018-2023 tersebut. Banyak dari mereka yang langsung mengenali Kang Jimat sebagai calon Bupati nomor urut 1, yang berpasangan dengan Aceng Kudus. Beberapa warga bahkan memanfaatkan kesempatan ini untuk berfoto bersama.

Baca Juga:  Subang Bersiap Sambut Bupati Baru, Kang Ade: "Kita Harus Tunjukkan Semangat Baru!"

“Alhamdulillah, bisa ketemu langsung Pak Ruhimat,” ujar Iyam Maryani, seorang warga berusia 38 tahun yang selama ini hanya mengenal sosok Kang Jimat dari media massa, media sosial, dan baligho. Iyam menyebut bahwa Kang Jimat ternyata sosok yang sangat ramah. “Ternyata orangnya ramah banget. Saya selfie dengan Kang Jimat, senang banget, buat kenang-kenangan,” tambahnya.

Hal serupa diungkapkan oleh Heri Sopian, warga berusia 58 tahun, yang sudah lama mengenal Kang Jimat. Menurutnya, selama menjabat sebagai Bupati Subang, Kang Jimat telah banyak melakukan pembangunan, terutama dalam hal infrastruktur jalan, yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga:  Mahkamah Internasional Wajibkan Israel untuk Hentikan Aksi Genosida di Jalur Gaza

“Kang Jimat sudah banyak bangun jalan, dan kesejahteraan masyarakat lebih baik. Saya berharap Kang Jimat tidak putus di tengah jalan, tapi bisa selesai seperti periode sebelumnya,” ungkap Heri dengan penuh harap.

Dalam kesempatan tersebut, Kang Jimat juga memohon doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Subang agar ia bisa kembali terpilih sebagai Bupati Subang. Ia berjanji akan menyelesaikan program-program yang belum sempat tuntas pada periode sebelumnya.

“Mohon doa dan dukungannya dari bapak dan ibu, tong hilap coblos nomor 1 pada Pilkada Subang, 27 November 2024. Saya siap menuntaskan yang belum tuntas pada periode sebelumnya,” ucap Kang Jimat, seraya menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan di Subang.

Baca Juga:  MK Tolak Gugatan Jimat-Aku dalam Sengketa Pilkada Subang 2024

Dengan sambutan hangat dan antusiasme warga, kegiatan MALURUH ini menjadi momen penting bagi Kang Jimat untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat dan mendengarkan langsung aspirasi mereka.